Perbandingan Layanan Perusahaan Jasa Pindahan AHMovers Dengan GoBoX

perusahaan jasa pindahan

Perusahaan Jasa Pindahan AHMovers vs GoBox – Saat ini di tahun 2021 perkembangan dunia digital tumbuh begitu luar biasa dengan munculnya industri start up. Seperti industri yang berbasis dengan menggunakan tekhnologi digital, antara lain ialah seperti Gojek, Grab, Deliveree dan masih banyak platform digital lain yang memang sudah akrab di masyarakat Indonesia.

Pada kesempatan kali ini kami akan mengupas tentang apa sih perbedaan menggunakan layanan jasa pindahan AHMovers dengan layanan pindahan berbasis digital. Khususnya GOBOX dan juga platform digital lainnya yang sekarang sudah banyak masyarakat yang menggunakan, khususnya oleh masyarakat perkotaan wilayah Jabodetabek dan wilayah perkotaan lainnya.

Jasa pindahan secara bisnis adalah turunan dari bisnis jasa pengiriman barang. Jadi secara umum pelaku bisnis jasa pindahan biasanya adalah perusahaan dengan izin jasa pengiriman barang. Karena sampai saat ini dari pemerintah Indonesia belum ada mengeluarkan izin khusus untuk layanan jasa pindahan yang lebih dikenal dengan KBLI (Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia).

Jika anda yang mungkin saat ini atau nanti memerlukan layanan jasa pindahan lalu menanyakan izin khusus dalam kode KBLI adalah belum ada ya, izinnya adalah jasa pengiriman barang. AHMovers sendiri secara perizinan sudah berjalan sejak tahun 2011, jadi sudah cukup punya pengalaman yang luas untuk menangani khususnya kebutuhan layanan jasa pindahan.

Layanan Pindahan Apa Saja Yang Ada Di AHMovers

Daftar Isi

Secara pemahaman umum di masyarakat ketika kita membutuhkan layanan jasa pindahan adalah sewa kendaraan saja. Proses mindahin barang dari rumah ke kendaraan biasanya mereka lakukan secara gotong – royong oleh tetangga atau saudara, itupun kalau kita memiliki hubungan yang baik dengan tetangga atau saudara. Tapi kalau tidak ada tetangga juga saudara proses pindahan menjadi sebuah aktifitas yang sangat menguras tenaga dan pikiran.

Seiring perkembangan jaman, industri jasa pindahan khususnya juga banyak mengalami perubahan dan perkembangan. Saat ini sudah hadir perusahaan layanan jasa pindahan professional yang concern melayani segala macam kebutuhan pindahan, berikut kami paparkan apa saja layanan dan proses pindahan yang kami layani dan paling umum masyarakat butuhkan ketika akan melakukan kegiatan pindahan :

  1.  Layanan jasa pindahan kantor
  2.  Layanan jasa pindahan rumah
  3.  Jasa pindahan apartemen
  4.  Jasa pindahan piano
  5.  Layanan Jasa pindahan Gudang
  6.  Jasa pindahan pabrik
  7.  Layanan jasa pindahan ATM
  8.  Jasa pindahan mesin
  9.  Layanan jasa pindahan brangkas

Dan berbagai kebutuhan layanan jasa pindahan lainnya, seperti :

  1. Menyiapkan material packing
  2. Proses packing
  3. Menyiapkan unit kendaraan
  4. Loading / muat
  5. Unloading / bongkar
  6. Reposisi / merapihkan

Perbedaan Yang Mendasar Antara Perusahaan Jasa Pindahan AHMovers dan Perusahaan Jasa Pindahan Berbasis Digital

Kalau barang yang akan anda pindahkan hanya sedikit dan bisa anda handle dengan sendiri. Mungkin aktiftas pindahan bisa anda kerjakan sendiri atau maximal ber 2. Namun bagaimana kalau ada barang – seperti lemari besar, kulkas besar, piano, tempat tidur ukuran besar, apalagi jika proses perpindahan naik turun lantai. Tentu saja anda akan sangat membutuhkan peranan perusahaan jasa pindahan. Jadi dengan hadirnya layanan ini menjawab kebutuhan masyarakat perkotaan khususnya yang cenderung anti repot dan terima beres karena padatnya aktifitas sehari – hari yang kadang sudah membuat mereka capek dan juga stress.

Saat ini banyak bertebaran di internet. Bagi anda yang suka berselancar maka akan banyak anda temukan ulasan juga iklan yang berhubungan dengan layanan jasa pindahan. Lalu apa sich perbedaannya memakai layanan jasa pindahan AHMovers dengan layanan yang berbasis digital seperti GOBOX, Deliveree, lalamove dan lainnya ? Berikut kami sampaikan perbedaannya ketika anda akan menggunakan layanan perusahaan jasa pindahan AHMovers atau perusahaan jasa pindahan berbasis digital :

 AHMOVERS                                                  GOBOX

  • Bisa Survei dahulu                                  > Tidak ada layanan survei
  • Melayani packing                                    > Tidak melayani packing
  • Loading 100%                                         > Hanya bantu
  • Unloading 100%                                     > Hanya bantu
  • Reposisi                                                   > Tidak termasuk reposisi
  • Bisa dibuatkan penawaran harga       > Tidak ada layanan

Rekomendasi Nama-Nama Perusahaan Penyedia Layanan Pindahan bisa anda dapatkan di sini

Mengenai penjelasan layanan GOBOX bisa anda lihat di https://www.gojek.com/blog/gobox/tips-pindah-rumah/. Jadi dalam artikel ini menjelaskan apa perbedaannya ketika anda menggunakan layanan jasa pindahan AHMovers vs GOBOX. Lalu muncul pertanyaan kenapa harga AHMovers bisa lebih mahal dari platform – platform digital ?  Jawabannya adalah kami memberikan layanan full service ketika anda memilih paket full service.

Jadi semua aktfitas dari mulai proses penyiapan material packing, proses packing, loading, moving, unloading sampai proses reposisi dikerjakan oleh team AHMovers. Sehingga anda kami pastikan bebas capek, anti repot, bebas stress dan terima beres juga rapih. Jadi sekarang sudah tau kan apa saja perbedaan layanan perusahaan jasa pindahan AHMovers dengan perusahaan jasa pindahan berbasis digital.

Untuk anda yang akan melakukan kegiatan pindahan dan akan menggunakan jasa pindahan sudah seharusnya anda memilih jasa pindahan yang sesuai dengan kebutuhan anda. Jika barang yang akan anda pindahkan banyak dan besar serta akses perpindahan barangnya sulit, lebih baik anda menggunakan perusahaan jasa pindahan AHMovers. Untuk informasi lebih lengkap untuk layanan dan tarif AHMovers, anda bisa terhubung dengan staff marketing kami berikut ini.

Maya 0811-1865-299 (Marketing)

Awin o811-1582-128 (Marketing)

Lilis 0812-9869-7327 (Marketing)

Hubungi via Telpon        Hubungi via email

 

Kunjungi juga Jasa pindahan Rumah Bogor Paling Murah No. 1